Wednesday, May 22, 2013

Perintah dasar mengakses database



Visual FoxPro 9 : Perintah dasar mengakses database
diggMicrosoft Visual Foxpro 9 (VFP) adalah sama saja dengan program Foxpro for DOS hanya saja VFP ini dapat running di Windows dengan tampilan yang lebih baik.
http://3.bp.blogspot.com/-De3HI0Yiwd0/TphhNadgowI/AAAAAAAAAfM/VuRk3Sn6xtM/s1600/2011-10-14_230636.jpg
Visual Foxpro edisi Portable

Berikut adalah beberapa perintah dasar yang perlu diketahui sehingga dapat digunakan untuk melakukan akses ke database.sarifudin.y8@gmail.com


Buka dulu program VFP. Tampilkan jendela COMMAND dengan menekan tombol [CTRL]+[F2].
http://1.bp.blogspot.com/-iUzXy-wpadE/TphhsfmsR3I/AAAAAAAAAfU/kz5VeKwf68A/s400/2011-10-14_230603.jpg
Jika jendela COMMAND tidak terlihat, tekan [CTRL]+[F2]

Sebelum mulai, kita perlu set dulu agar VFP ini menyimpan segala sesuatunya ke dalam folder/direktori yang kita inginkan. Misalkan kita ingin menyimpan seluruh file project kita ke direktori C:\dbms\foxpro. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah membuat direktori tersebut dari Windows Explorer. Setelah itu ketikan perintah dibawah ini diakhiri dengan penekaan tombol ENTER :

SET DEFAULT TO
c:\dbms\foxpro

maksud dari code diatas adalah menyuruh VFP untuk melakukan penyimpanan file-file kita pada direktori tersebut. Pada VFP, kita cukup mengetikkan perintah SET saja nantinya VFP akan memberikan kita pilihan untuk sambungannya. Memudahkan bukan ?

Sekarang kita akan coba membuat sebuah tabelnya. Misalkan kita ingin membuat sebuah tabel Barang yang isi fieldnya adalah kode, nama, harga, stok. Caranya adalah mengetikkan perintah seperti dibawah ini :

CREATE barang

kemudian pilih Type dan kelengkapannya lihat gambar dibawah ini :
http://2.bp.blogspot.com/-Z0w6pbjwHtQ/TphlkUGi9gI/AAAAAAAAAfg/DKzym3OJ3_E/s1600/2011-10-14_233612.jpg
isikan properties fieldnya
setelah tekan tombol OK maka kita akan mempunyai sebuah table yang bernama barang. Untuk membuktikan bahwa table tersebut sudah berhasil dibuat, coba kita browse ke folder kerja kita. Gunakan windows explorer saja. Maka nanti akan terlihat sebuah file yaitu barang.DBF. Itulah yang disebut file atau tabel.

Bagaimana cara mengisi tabel barang yang sudah terbentuk tadi. Ketikkan perintah dibawah ini :
USE barang
APPEND

perintah diatas bermaksud untuk menggunakan tabel barang dan kemudian akan mengisi tabel tersebut. Perhatikan gambar dibawah setelah melakukan perintah diatas :
http://4.bp.blogspot.com/-dzj3LDPeyiM/TphmvcNJj8I/AAAAAAAAAfs/weODpje_Ikk/s1600/2011-10-14_234326.jpg
Isikan nilai yang diinginkan

Mudah bukan cara membuat dan mengisi tabel di VFP. Tapi bagaimana ternyata kita harus menambah atau mengedit struktur dari tabel nya? misalkan kita harus menambahkan sebuah field atau mengedit nama fieldnya atau bahkan menghapus fieldnya ?
Ketikkan perintah dibawah ini :
USE barang
MODIFY STRUCTURE

maka akan muncul jendela seperti pada saat membuat tabel. Kita tinggal mengubah saja field yang diinginkan. Lihat gambar dibawah ini :
http://4.bp.blogspot.com/-aDUdzaVpGOQ/TphnsPEEOBI/AAAAAAAAAf4/apKgmyJlanM/s1600/mod.jpg
modifikasi struktur tabel

Perlu diingat bahwa perintah
USE nama_table akan selalu diingat oleh VFP sampai dengan diubah. Jadi jika Anda sudah melakukan USE barang, artinya kita akan selalu bekerja pada tabel barang. APPEND dan MODIFY semuanya akan dianggap terjadi pada tabel barang. Jadi tidak perlu ditulis USE lagi. Sampai ketika kita harus mengakses tabel lainnya, maka kita perlu lagi menuliskan USE nama_table lagi.

Jika ingin melihat seluruh data pada tabel barang tersebut dalam tampilan GRID (kotak-kotak) ketikan perintah
BROWSE
http://1.bp.blogspot.com/-9LvtXnVQfNk/Tphpp7Dz2pI/AAAAAAAAAgE/RR7wFLfM0YM/s1600/2011-10-14_235509.jpg
melihat data dalam grid

 Kita juga bisa mencoba perintah
LIST, coba bandingkan hasilnya dengan BROWSE.

 Untuk menampilkan data untuk field tertentu saja, ketikan perintah
LIST field1,field2. Contoh untuk tabel barang adalah LIST nama,harga

Kita juga bisa dapat mengakses record sesuai dengan keinginan. Berikut adalah kumpulan perintahnya :
GO 2     (record ke-2)
GO top   (record paling atas)
Go bott  (record paling bawah)
SKIP     (record setelahnya)
SKIP -1  (record sebelumnya)

Untuk menampilkan record mana yang aktif dapat mengetikkan perintah
DISPLAY.

OK, membuat dan memodifikasi tabel sudah, mengakses record juga sudah. Sekarang bagaimana cara mencari sebuah record.

USE barang
LOCATE FOR kode="003"
DISPLAY

perintah diatas adalah melakukan pencarian data yang field kode nya adalah 003 pada tabel barang. kemudian tampilkan.


Berikut adalah perintah untuk mengganti isi field stok pada record no 2 menjadi 30 :
GO 2
REPLACE ALL stok WITH 30
BROWSE

Bagaimana untuk menghapus record ? Misalkan kita ingin menghapus barang dengan kode 003.
USE barang
LOCATE FOR kode="003"
DELETE
PACK
BROWSE

No comments: